Cara Membuat Notch Dynamic Island di HP Android


Setelah peluncuran iPhone 14 series beberapa waktu yang lalu, banyak orang yang kemudian terkejut dengan penerapan desain layar dari lini smartphone terbaru besutan brand apple ini.

Bagaimana tidak, meskipun dari bentuk body sekilas hampir sama saja, namun seri baru ini saat dilihat dari tampilan sisi depan terlihat jauh lebih fresh dan memiliki sedikit perbedaan jika dibandingkan dengan varian sebelumnya yaitu iPhone 13 series.

Ya, seperti yang mungkin telah kita ketahui bersama, bahwa apple di produk yang sekarang memilih untuk menghilangkan bagian poni pada layar. Dimana hal itu memang bagi sebagian orang dirasa cukup mengganggu estetika karena bentuknya yang dianggap cukup besar.

Nah sebagai gantinya, di rilisan kali ini yakni di varian iphone 14 pro dan pro max apple mengganti bagian notch atau takik dengan bentuk yang lebih modern.

Konsep itu dinamai dengan sebutan dynamic island, yaitu sebuah notch yang dibuat memanjang dengan posisi yang agak terpisah dari bagian pinggir layar. Sehingga hal tersebut dinamai island, yang seolah-olah seperti sebuah pulau yang terpisah sendiri.

Menariknya lagi, takik tersebut dapat berfungsi juga sebagai notifikasi dan beberapa input lain yang bisa digunakan. Tak ayal hal itu pun menjadi highlight yang banyak dibicarakan orang saat peluncurannya.  

Namun tentu seperti yang sudah kita duga, bahwa setiap hal unik yang dibuat apple selalu saja langsung ditiru oleh brand lain dalam hal ini tentu saja smartphone dengan OS android.

Dan benar saja tidak lama berselang, konsep garis bar berwarna hitam tersebut sudah langsung banyak ditiru. Paling tidak ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk membuat jenis notch ini, seperti dengan mengganti tema atau dengan menggunakan aplikasi dari pihak ketiga.

Nah bagi kalian pengguna smarphone android yang merasa penasaran, dan ingin merasakan konsep dynamic island ini. Maka tidak ada salahnya untuk mencoba hal itu dengan mengikuti langkah-langkah berikut ini.


Cara Mudah Membuat Dynamic Island di Smartphone Android

1. Langkah pertama kita masuk ke PlayStore terlebih dahulu, lalu kita unduh aplikasi bernama Dynamic Island.


2. Jika sudah langsung saja buka aplikasinya, kemudian pilih "Turn On" > lalu akan muncul pop-up menu Accessibility, kita pilih "Oke".


3. Selanjutnya pilih "Aplikasi yang di download" > lalu pilih opsi "Dynamic island".


4. Selanjutnya kita aktifkan saja dengan cara menggeser tombol bilah pada tulisan "Gunakan dynamic island" > lalu beri tanda centang pada persetujuan atas resiko yang bisa terjadi > tunggu sekitar 10 detik lalu pilih "Oke".


Hingga langkah diatas, maka proses pergantian notch ke bentuk dinamis pun telah selesai dipasang.

Nah setelah aktif ada beberapa fitur yang bisa kita pakai dan ada juga beberapa pilihan lain yang bisa kita atur dan disesuaikan dengan kebutuhan kita.

1. Pertama yaitu Opsi tekan dua kali pada notch. Saat kita tidak menggunakan aplikasi apapun, maka akan muncul tiga pilihan menu yaitu, opsi masuk ke pengaturan telepon, opsi mematiakn layar smartphone, dan mode pengambilan tangkapan layar (screenshot).


Namun saat kita sedang memakai aplikasi tertentu seperti pemutar musik misalnya, maka saat menekan takik dua kali akan langsung muncul tampilan kecil tentang info musik yang sedang dimainkan (menu aplikasi yang sedang digunakan).

2. Selain itu, agar notifikasi dapat berjalan di bentuk notch yang dinamis ini, maka kita bisa memilih menu notification > lalu nyalakan menu tersebut dengan pilih "turn on".


3. Selanutnya kitapun bisa mengatur untuk mengubah ukuran dan bentuk takik, yaitu dengan menggunakan menu Display. Opsi width untuk mengatur panjang kebagian samping takik. Sementara opsi height dapat digunakan untuk memperbesar kebagian bawah.

Tinggal sesuaikan saja dengan bentuk desain dari handphone kita.


4. Terkahir ada menu action yang dapat digunakan untuk mengatur input pada notch. Ada beberapa yang bisa di adjust.

Long Touch (Aktif) Saat kita menekan dan menahan bagian notch agak lama, kita akan langsung otomatis masuk ke aplikasi tersebut.
Swipe Left (gerakan geser ke arah kiri) Pada mode default berfungsi untuk menurunkan volume suara. Namun kita masih bisa mengubahnya sesuai dengan kebutuhan.
Swipe Right (gerakan geser ke arah kanan) Pada mode default berfungsi untuk menaikkan volume suara. Namun masih bisa kita ubah sesuai kebutuhan juga.

Bagaimana simpel bukan? Dengan menggunakan cara ini dijamain orang-orang akan menyangka bahwa kita sedang menggunakan smartphone terbaru dari lini produk apple.

Demikianlah artikel kita kali ini tentang cara praktis mengubah notch di HP android menjadi bentuk dynamic island.


Semoga aertikel ini bisa bermanfaat. Dan jika ada yang ingin ditanyakan atau jika ada yang belum dimengerti mengenai langkah-langkahnya, maka bisa langsung disampaikan di kolom komentar yang telah disediakan di bagian bawah.

Terima kasih telah berkunjung, dan sampai berjumpa kembali di aertikel lain berikutnya.

Post a Comment

Terima kasih telah berkunjung ke Blog ini. Bagi pengunjung silahkan tinggalkan komentar, kritik maupun saran dengan menggunakan bahasa yang baik dan sopan. No Spam !

Previous Post Next Post

Contact Form

close